News

Jalan Daan Mogot Macet 9 Kilometer Akibat Banjir

Jakarta (KABARIN) - Hari ini Arus lalu lintas di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, macet total dari pagi hingga siang akibat badan jalan tergenang banjir.

Kemacetan pun mengular mulai dari area perbatasan Tangerang hingga Flyover Pesing sejauh sekitar 9 kilometer (km).

Kondisi lalu lintas itu utamanya disebabkan genangan air setinggi 15 hingga 20 sentimeter (cm) di area dekat Samsat Jakarta Barat sejak Kamis pagi.

Sebagian besar kendaraan roda dua yang melintas di kawasan Jembatan Baru pun terpaksa memutar balik karena tak mau menerjang banjir.

Sebagian lain yang menerobos pun akhirnya berujung mogok di tengah jalan.

Antrean kendaraan bahkan terjadi di perempatan Cengkareng karena pengendara memarkirkan motornya di depan Pos Lalu Lintas Cengkareng untuk menghindari banjir.

Di area banjir, kendaraan hanya bisa melintas satu jalur, yaitu menggunakan jalur bus Transjakarta sehingga terjadi antrean yang berujung macet total.

Jalan layang Pesing juga dilaporkan mengalami banjir dengan ketinggian mencapai 15 cm.

Saat ini, polisi yang berjaga menghalangi motor untuk naik ke jalan layang (flyover) demi menjaga keamanan pengendara saat melintas.

Kepala Unit Lalu Lintas (Kanit Lantas) Polsek Cengkareng, AKP Yeni menyebutkan, kemacetan sudah terjadi sejak pagi saat jam sibuk berangkat kerja.

Pihaknya terus mencoba mengatur lalu lintas agar kemacetan dapat terurai secara perlahan. "Sedang ditindaklanjuti agar segera bisa terurai, karena di seluruh penjuru Daan Mogot ini padat merayap semuanya," ujar Yeni.

Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Raihan Fadilah
Copyright © KABARIN 2026
TAG: